28.4 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024
HomeGaya HidupDua Minggu Menjelang Pemira USU, Panitia Pelaksana adakan Sosialisasi – SUARA USU

Dua Minggu Menjelang Pemira USU, Panitia Pelaksana adakan Sosialisasi – SUARA USU

Date:

Berita Terkait

Evaluasi Kinerja Bappenas dalam Mengelola Sumber Daya Manusia di Daerah

Evaluasi kinerja Bappenas dalam mengelola sumber daya manusia...

Strategi Konservasi Hutan untuk Meningkatkan Kualitas Udara, Lingkungan, dan Kelestarian

Strategi konservasi hutan untuk meningkatkan kualitas udara dan...

Dampak Pencemaran Air terhadap Konservasi Alam: Ancaman Nyata bagi Kehidupan

Dampak pencemaran air terhadap konservasi alam - Pencemaran...

Yayasan Paseban: Membangun Kesejahteraan Masyarakat

Yayasan Paseban dan Perannya dalam Membangun Masyarakat yang...

Auditor KPK dan Upaya Meningkatkan Efektivitas Audit Internal Control

Auditor KPK dan upaya meningkatkan efektivitas audit internal...

Reporter: Reinhard Halomoan dan Jesika Yusnita Laoly

Suara USU, Medan. Panitia Pelaksana (Panpel) Pemilihan Raya (Pemira) Univetsitas Sumatera Utara kembali mengadakan kegiatan sosialisasi Pemira USU, yang berlokasi di Auditorium Universitas Sumatera Utara pada hari Senin, (21/10). Adapun kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Pemira USU yang akan dilaksanakan pada tanggal 7 November mendatang. Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 60 mahasiswa ini bertujuan memberikan pemahaman terkait mekanisme, timeline, dan proses pemilihan yang akan dilaksanakan secara besar-besaran di seluruh fakultas USU.

Kegiatan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Lalu dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua Panpel Pemira USU, Alvi Satrinanda dan Ketua Badan Pengawas Pemira (Bawasra) USU, Ibnu Nasution. Dalam sambutannya, Ketua Panpel Pemira, Alvi Satrianda, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri acara ini. “Kami akan berusaha memberikan yang terbaik kepada masyarakat USU sebagai bentuk pertanggungjawaban kami sebagai panitia pelaksana,” ujar Alvi. Ia juga berharap bahwa sosialisasi ini menjadi langkah awal yang baik untuk kegiatan Pemira selanjutnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi yang dibawakan oleh Natila Nainggolan selaku bagian dari Panpel Pemira. “Pemira ini adalah ajang untuk membawa beberapa nilai utama, diantaranya perwujudan demokrasi, regenerasi penggerak pergerakan kampus, pengembangan keterampilan bersosial dan bermasyarakat, sebagai diorama politik yang sebenarnya, peningkatan partisipasi mahasiswa”, ujar Natila dalam sosialisasinya.

“Kami akan terus mengawal perjalanan Pemira ini hingga tuntas, dan mengajak seluruh mahasiswa untuk berpartisipasi aktif,” tegasnya.

Ibnu selaku ketua Bawasra juga kembali menekankan bahwa Pemira diharapkan dapat melahirkan pemimpin yang berkualitas dan menciptakan demokrasi yang sehat di lingkungan kampus.

Dalam wawancara terpisah, Alvi Satrianda juga mengungkapkan peran penting Ketua BEM dalam mengingatkan delegasi mereka untuk lebih aktif. “Kami meminta bantuan Ketua BEM dikarenakan mereka yang mendelegasikan. Jadi, mereka juga punya bertanggung jawab ketika delegasinya tidak aktif,” ujar Alvi. Bantuan dari Ketua BEM ini sangat membantu panitia dalam menjalankan persiapan Pemira yang melibatkan banyak pihak.

Saat ditanya mengenai jumlah peserta sosialisasi yang relatif sedikit, Alvi menjelaskan bahwa undangan sosialisasi sudah disebarkan melalui Ditmawa dan surat ke fakultas, namun publikasi umum ke mahasiswa belum dilakukan lebih luas untuk menghindari kesalahan penyampaian. Kemudian panitia pun menyadari adanya ruang untuk perbaikan ke depan.

Redaktur: Khaira Nazira

Source link

Berita Terbaru